..::MA Bali Bina Insani is welcoming your visit. =D::..

Rabu, 20 April 2011

Ujian Nasional 2011

Ujian nasional di hari ke empat (terakhir)Kamis, 21 April 2011 kondisi di lapangan diramaikan oleh tamu-tamu monitoring dari pengawas pendidikan kementrian agama kabupaten Tabanan dan provinsi Bali.

Selain dari pada itu, enam personil dari kepolisian resort Tabanan dan dua orang dari kepolisian Sektor Kerambitan dengan setia mengawal keamanan dan ketertiban serta kelancaran jalannya ujian nasional (Hajatan besar negeri kita)

Alhamdulillah dari Yayasan La-Royba, menerjunkan pula Koordinator Pendidikannya untuk melihat secara langsuung kondisi perjalanan UN. Bapak Haris Budi Santosa, S.Pd (selain sebagai Koordinator Pendidikan Yayasan La-Royba, beliau juga merupakan Widya iswara di Balai DIklat Kementrian Agama Provinsi Bali dan mantan Kepala MA Bali Bina Insani)

Semoga anak-anak mendapatkan hasil maksimal pada ujian tahun ini.
amin

Tidak ada komentar: